Article Detail

Yayasan Tarakanita meresmikan gedung baru SMP Tarakanita 2

Yayasan Tarakanita meresmikan gedung baru SMP Tarakanita 2 yang baru selesai dibangun pada  Senin, 17 Juni 2024. Suster Marie Yose CB, SH, MH selaku ketua Yayasan Tarakanita meresmikan gedung baru SMP Tarakanita 2 didampingi oleh para pengurus Yayasan Tarakanita.

Pastor Leonardus Sugiyono MSC, dan Pastor Heronimus Markus Reponata MSC beresempatan memimpin Misa acara pemberkatan gedung yang dilaksanakan mulai pukul 09.00 wib.

Turut hadir dalam kegiatan ini adalah Fasilitator Sekolah Penggerak, pejabat struktural Yayasan Tarakanita, dan Kepala Sekolah Tarakanita wilayah Jakarta.

Tujuan dari pembangunan dan peresmian gedung SMP Tarakanita 2 adalah upaya berkelanjutan menghadirkan visi Yayasan Tarakanita sebagai Yayasan Pendidikan Katolik yang dijiwai oleh semangat Kongregasi Suster-Suster Cintakasih St Carolus Borromeus, bercita-cita menjadi penyelenggara karya pelayanan pendidikan menekankan terbentuknya pribadi manusia yang cerdas, utuh, dan berbelarasa.

Dalam sambutannya Suster Marie Yose CB, SH, MH selaku ketua Yayasan Tarakanita menggarisbawahi pentingnya Sekolah Tarakanita menjadi sekolah ramah anak.

Semenatra itu Kpala SMP Tarakanita 2 mengatakan bahwa prasarana baru ini akan semakin memperkuat inovasi pembelajaran terutama implementasi project-based learning baik untuk penguatan karakter dengan proyek penguatan profil pelajar Pancasila maupun untuk pencapaian capaian pembelajaran Kurikulum Merdeka. 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment