Article Detail

Hari Pertama Studi Wisata Siswa SMP Tarakanita 2 Jakarta

Diberangkatkan Senin, 07 November 2016 dari sekolah tepat pukul 08.00 WIB, rombongan studi wisata siswa kelas 9 SMP Tarakanita 2 Jakarta tiba di tempat tujuan Daerah Istimewa Yogyakarta tepat pukul 22.00 WIB setelah lebih kurang menempuh 14 jam perjalanan darat. Sesampai di tempat tujuan, kemudian rombongan menuju ke hotel  Wisma Aji di daerah Condong Catur untuk beristirahat dan persiapan kegiatan di esok pagi.

Selasa, 08 November 2016, mengawali serangkaian kegiatan studi wisata di hari pertama ini, pagi-pagi benar rombongan siswa telah bersiap diri menuju ke bus yang telah siap di depan hotel. Dengan bus tersebut kemudian rombongan mulai diantar menuju ke beberapa lokasi yang direncanakan akan dikunjungi di hari pertama ini.

PG Madubaru menjadi objek kunjungan pertama di hari pertama ini. Di PG Madubaru para siswa diajak untuk berkeliling komplek pabrik untuk melihat-lihat secara langsung kondisi fisik pabrik beserta dengan alat dan mesin produksinya. Selepas dari PG Madubaru ini, rencananya rombongan akan dibawa menuju Kraton Yogyakarta. Dari Kraton Yogyakarta selanjutnya rombongan akan dibawa menuju objek wisata Candi Prambanan. Mengakhiri rangkaian kegiatan studi wisata di hari pertama ini, nanti sore sebelum kembali ke hotel untuk beristirahat, rencananya di komplek Candi Prambanan ini rombongan akan diajak untuk menonton pagelaran Sendra Tari Ramayana.

Berdasarkan informasi dari suatu sumber, hingga berita ini diturunkan, rombongan sedang melakukan kunjungan di Komplek Keraton Yogyakarta.Harapannya cuaca di hari ini dapat bersahabat sehingga kegiatan studi dan wisata para siswa dapat berjalan sesuai rencana.–Ndt--
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment