Article Detail

Jadual Pelajaran Semester Ganjil SMP Tarakanita 2 Tahun Ajaran 2017-2018

Setelah selama 1 minggu pertama di awal tahun baru 2017-2018 segenap siswa SMP Tarakanita 2 Jakarta kelas 8, 9 dan terutama kelas 7 mengikuti kegiatan prasekolah dengan serangkaian kegiatan MPLS, terhitung Kamis 20 Juli 2017 seluruh siswa telah harus mengikuti kegiatan belajar-mengajar secara efektif.

Sebagaimana di tahun-tahun sebelumnya, kegiatan belajar di tahun ajaran ini juga menggunakan pola kegiatan belajar selama 5 hari sekolah. Siswa melaksanakan kegiatan KBM setiap hari Senin-Jumat di setiap minggunya dengan jam belajar antara 6 – 9 jam pelajaran per hari.  Jam belajar dimulai pukul 06.45 dan berakhir pukul 13.10 untuk hari Senin dan Rabu, sementara untuk hari Selasa dan Kamis pelajaran berakhir pada pukul 13.50, dan di hari Jumat pelajaran berakhir pada pukul 11.30.

Terkait dengan pemberlakuan jadual pelajaran ini, sekolah berharap agar orang tua dapat menyesuaikan kembali agenda siswa di luar jam sekolah tertama berkaitan dengan agenda penjemputan siswa (antar-jemput siswa) dan juga agenda kegiatan bimbel di luar sekolah. –Ndt--

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment