Article Detail
Latihan Drama Meriahkan Bulan Kitab Suci 2016
Mempersiapkan diri mengikuti lomba drama dalam rangka Bulan Kitab Suci 2016, sejumlah siswa dengan memanfaatkan waktu istirahat di sela-sela jam pelajaran tampak berlatih bermain drama. Dalam latihan yang dilakukan secara mandiri oleh siswa peserta drama tersebut, terlihat anak-anak begitu antusias untuk berlatih menyelaraskan antara gerak dan dialog yang dibacakan oleh narator.
Sebagaimana telah diberitakan sebelumnya, dalam rangka kegiatan Bulan Kitab Suci 2016 ini, seksi kerohanian OSIS SMP Tarakanita 2 Jakarta menggelar beberapa lomba untuk mengisi Bulan Kitab Suci tersebut. Salah satu jenis lomba yang direncanakan akan digelar Selasa, 20 September 2016 adalah lomba drama theatrical yang diikuti oleh setiap kelas dengan tema yang telah ditentukan oleh panitia.
Tema dalm lomba drama kali ini akan diangkat dari peristiwa-peristiwa mukzijat dan perumpamaan yang diperbuat oleh Yesus sebagaimana tertulis dalam teks kitab suci, yang antara lain: perumpamaan anak yang hilang, Orang Samaria yang baik hati, Yesus mengusir roh jahat dari orang di gereja, Yesus memberi makan kepada 5000 orang, pesta perkawinan di Kana, Yesus menyembuhkan Bartimeus orang buta, Yesus menyembuhkan Ibu mertua Simon Petrus, Yesus menyembuhkan 10 orang kusta, dan Yesus menyembuhkan orang lumpuh.
Di saat yang bersamaan, di sudut ruangan kelas yang lain, tampak beberapa anak berkelompok dan berlatih bernyanyi bersama. Terdengar dari dalam kelompok mereka alunan lagu-lagu rohani yang dilatih dinyanyikan untuk mengikuti kegiatan lomba paduan suara esok hari. Selain lomba drama, lomba paduan suara merupakan satu jenis lomba yang juga digelar dalam rangka Bulan Kitab Suci tahun ini. –Ndt--
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment