Article Detail

Majalah Dinding Ajang Kreasi Siswa Di HPS 2016 SMP Tarakanita 2

Majalah Dinding yang lazim dipendekkan menjadi Mading meruakan sarana bagi siswa untuk menuangkan semua bentuk ekspresi berseni maupun bersastra. Mading bisa juga dijadikan sebagai sarana untuk menuangkan setiap ide, gagasan ataupun pendapat melalui berbagai bentuk tulisan seperti misalnya, surat pembaca, artikel, tajuk ataupun karya tulis berbentuk fiksi. Gambar bertema, gambar bercerita atau komik dan juga karikatur pun merupakan konten yang dapat dipakai untuk menyalurkan ide atau gagasan penyusun mading tersebut.

Melihat betapa besar manfaat mading sebagai wahana bagi siswa untuk berekspresi tersebut, OSIS SMP Tarakanita 2 Jakarta melalui kepanitiaan khusus HPS 2016 ini menggelar lomba Membuat Majalah Dinding yang diperuntukkan bagi semua kelas yang ada di SMP Tarakanita 2 Jakarta dengan cara mewakilkan peserta yang terdiri dari 6 siswa untuk tiap-tiap kelompok sebagai perwakilan kelas. Dalam kegiatan lomba membuat Majalah Dinding tersebut, setiap kelompok diwajibkan menyusun Majalah Dinding dengan mengangkat tema “Makanan Sehat.”

Kegiatan menyusun Majalah Dinding dimulai sesaat setelah acara dibuka pada pukul 08.00. Dengan alokasi waktu 2 jam kemudian setiap kelompok peserta mading mengambil tempat di Pendopo Sekolah untuk kemudian memulai menyusun Majalah Dinding tersebut. Sesuai dengan ketentuan yang telah terlebih dahulu diberitahukan, mereka diperblehkan menyiapkan semua bahan yang diperlukan termasuk menentukan jenis dan konten dari Majalah Dinding yang akan dibuatnya di rumah, sehingga pada saat hari pelaksanaan peserta tinggal melakukan pekerjaan finishingnya.

Setelah berjalan 2 jam, para peserta terlihat telah menyelesaikan pekerjaan mereka dan mulai memajang pekerjaan mereka di papan mading yang telah disediakan di samping pintu keluar kelas masing-masing. Selanjutnya, terhadap hasil pekerjaan para peserta tersebut dewan yuri akan melakukan penilaian untuk menentukan tiga peserta dengan nilai terbaik sebagai juaranya. Dan kepada para juara akan diumumkan di akhir kegiatan nanti serta menerimakan hadiah yang menarik dari panitia kegiatan. –Ndt--
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment