Article Detail
Star Aksen-Be Compassionate Tarakanita Blok Pluit
Menjadi sebuah lembaga pendidikan yang telah sekian lama memberikan pelayanan dalam dunia pendidikan kepada masyarakat pada umumnya, Sekolah Tarakanita Blok Pluit menaruh rasa peduli dan perhatian terhadap perkembangan potensi yang terdapat pada diri setiap peserta didiknya. Menyadari akan banyaknya potensi pada diri setiap peserta didik yang semakin berkembang seirng dengan berlangsungnya proses pembelajaran di sekolah, Sekolah Tarakanita Blok Pluit merasa tergerak untuk memberikan apresiasi atas potensi peserta didik tersebut.
Sebagai wujud nyata kepedulian sekolah dan sekaligus sebagai apresiasi terhadap potensi peserta didik tersebut, Sekolah Tarakanita Blok Pluit akan menggelar ajang bagi peserta didik untuk berkompetisi dan berkreasi seni dengan dikemas dalam sebuah acara yang disebut “ Star Aksen-Be Compassionate” yang digelar secara serentak dari jenjang KB/TK Tarakanita 4, SD Tarakanita 4, SMP Tarakanita 2, dan SMA Tarakanita 2 di Blok Pluit.
Dalam acara yang rencananya digelar hari Rabu, 26 Oktober 2016 s.d. Jumat, 28 Oktober 2016 ini akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan perlombaan, pameran pendidikan, bazaar, dan pentas seni. Perlombaan yang digelar di antaranya; lomba komputer, lomba Bahasa Inggris, lomba futsal, lomba menyanyi solo, dan lomba Bahasa Mandarin. Kegiatan lomba tersebut diperuntukkan baik bagi siswa dari sekolah Tarakanita maupun dari sekolah di luar Tarakanita.
Kegiatan pameran pendidikan dilaksanakan oleh sekolah sebagai pihak penyelenggara dan direncanakan terbuka untuk pengunjung umum. Dalam pameran pendidikan tersebut akan dipamerkan berbagai kreasi dan inovasi terkait dengan media dan alat pembelajaran serta hasil karya siswa dalam bidang ilmu pengetahuan maupun hasil kreasi dan ekspresi siswa dalam hal berolah seni, baik seni sastra, seni lukis, ataupun seni kerajinan tangan.
Sedang untuk kegiatan bazaar, panitia telah membuka beberapa stand di areal halaman Sekolah Tarakanita. Stand-stand tersebut dimaksudkan diperuntukkan bagi orang tua maupun masyarakat umum yang berkenan menjadi sponsor kegiatan Star Aksen-Be Compassionate 2016 ini. Untuk itu demi terselenggaranya kegiatan tersebut, panitia sangat mengharapkan peran serta orang tua siswa dan juga masyarakat sekitar untuk ikut serta berpartisipasi di dalamnya. Untuk informasi lebih lanjut erkait dengan pengadaan bazaar tersebut dipersilakan menghubungi panitia pelaksana kegiatan. –Ndt-
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment