news
Di sela-sela libur akhir tahun dan libur lebaran tahun 2018 sejumlah guru terlihat masih masuk kerja seperti di hari biasanya. Di saat teman-teman guru yang lain mungkin sedang menikmati libiuran dan berlebaran di kampung halaman bersama keluarga dan sanak saudara, beberapa guru tersebut mesti masuk untuk menggantikan ketidakhadiran mereka beberapa waktu lalu karena mengambil cuti.
Memungkasi tahun pembelajaran 2017-2018 dan sambut tahun ajaran baru 2018-2019, SMP Tarakanita 2 Jakarta kembali berbenah diri. Di sela-sela libur akhir tahun, sejumlah guru dan karyawan TU dan PP menyempatkan diri untuk melakukan gerakan bersih.
Seiring dengan telah diumumkannya Nilai Ujian Nasional siswa tingkat SMP pada tanggal 25 Mei 2018 yang lalu, segenap guru segera mengadakan rapat pleno untuk menentukan kelulusan bagi peserta didik kelas 9 SMP Tarakanita 2 Jakarta Tahun Ajaran 2017-2018 yang hasilnya direncanakan akan diumumkan hari ini Senin (28/5/2018) pukul 10.00 WIB.
Menindaklanjuti Hasil Ujian Nasional yang telah terlebih dahulu diumumkan pada hari Jumat 25 Mei 2018 yang lalu, segenap Dewan Guru segera menyelenggarakan Rapat Pleno Dewan Guru. Dalam rapat tersebut dibahas acara tunggal yaitu penentuan lulus atau tidak lulus bagi peserta didik SMP Tarakanita 2 Tahun Ajaran 2017-2018.