news
Memungkasi hari-hari terakhir menjadi siswa dan siswi SMP Tarakanita 2 Jakarta, Jumat 02 Juni 2017 bertempat di Aula SMA Tarakanita 2 Jakarta, sejumlah siswa dan siswi kelas 9 SMP Tarakanita 2 Jakarta tahun ajaran 2016-2017 menjalani rangkaian upacara pelepasan siswa.
Sejalan dengan kebijakan pemerintah yang menjadikan tangal 1 Juni yang adalah hari lahirnya Pancasila sebagai hari libur nasional, maka siswa dan siswi Sekolah Tarakanita Unit Pluit, Kamis, 1 Juni 2017 secara serentak menggelar Upacara Bendera memperingati Hari Lahir Pancasila. Hal ini sejalan intruksi dari pemerintah yang mewajibkan setiap sekolah untuk menggelar upacara bendera.
Memantapkan kegiatan Pramuka Sehari atau Pramusari SMP Tarakanita 2 Jakarta yang direncanakan akan digelar di kawasan Situ Gintung Ciputat Tangerang, Jumat, 9 Juni 2017 nanti, sejumlah Kakak Pembina hari ini, Rabu 24 Mei 2017 melakukan pemantapan dengan melakukan observasi tempat kegiatan.
Hinga di hari kedua pelaksanaan Ulangan Akhir Semester Genap SMP Tarakanita 2 Jakarta Tahun Ajaran 2016-2017, Senin 22 Mei 2017, terpantau kegiatan UAS berlangsung dengan diikuti oleh semua siswa peserta UAS Semester Genap. Menurut pantauan panitia pelaksanaan UAS, tak ada satu pun siswa yang berhalangan hadir.
Dimulai Jumat, 19 Mei 2017 dan direncanakan berakhir pada hari Rabu, 31 Mei 2017, segenap peserta didik kelas 7 dan kelas 8 SMP Tarakanita 2 Jakarta Tahun Ajaran 2016-2017 mengikuti serangkaian kegiatan Ulangan Akhir Sekolah Semester Genap Tahun Ajaran 2016-2017. Kegiatan UAS ini merupakan kegiatan akhir dari keseluruhan kegiatan belajar mengajar di tahun ajaran kali ini, setelah sebelumnya kelas 9 telah terlebih dahulu mengakhirinya dengan menyelesaikan serangkaian Ujian Akhir Sekolah maupun Ujian Nasional Berbasis Komputer.