news

Wisata ke Kawah Putih Ciwidey

Jumat, 21 Oktober 2016 merupakan hari kedua karyawan SMP Tarakanita 2 Jakarta  berwisata. Pagi hari seusai sarapan pagi, rombongan segera bergegas  diri menuju bus yang telah siap di pelataran hotel. Tak lama kemudian, tepat pukul 08.00 WIB,  bus membawa rombongan meninggalkan Hotel Yehezkiel Lembang untuk memulai perjalanan wisata hari kedua. Tempat pertama yang menjadi tujuan rombongan di hari kedua tersebut adalah Kawasan Wisata Kawah Putih.

read more
Wisata Pemandian Air Panas Sari Ater

Setelah memakan waktu perjalanan sekitar 4 jam sejak diberangkatkan dari sekolah tepat pukul 07.10 WIB, rombongan karyawan SMP Tarakanita 2 Jakarta, Kamis 20 Oktober 2016 sekitar pukul 11.30 WIB pun tiba di tempat tujuan pertama perjalanan yaitu Objek Wisata Pemandian Air Panas Sari Ater atau Ciater di kawasan Subang Jawa Barat.

read more
Rekreasi Keluarga Besar Karyawan SMP Tarakanita 2 Tahun 2016

Sejalan dengan keberadaan tahun  2016 yang dalam rencana progran kegiatan sekolah SMP Tarakanita 2 Jakarta diagendakan sebagai tahun rekreasi, maka SMP Tarakanita 2 Jakarta dengan mengambil waktu selama dua hari kerja di hari Kamis dan Jumat taggal 20 dan 21 Oktober 2016 ini menyelenggarakan kegiatan rekreasi bagi segenap karyawan SMP Tarakanita 2 Jakarta. Kota Kembang Bandung menjadi tempat tujuan utama kegiatan field trip kali ini.

read more
Kampanye Calon Ketua OSIS SMP Tarakanita 2 Jakarta Periode 2016-2017

Layaknya sebuah proses demokrasi di negeri ini, demikian pun yang terjadi di Pendopo Sekolah SMP Tarakanita 2 Jakarta, Rabu 19 Oktober 2016 pagi ini. Di hadapan ratusan siswa SMP Tarakanita 2 Jakarta dan segenap karyawan sekolah, 5 calon Ketua OSIS SMP Tarakanita 2 Jakarta Periode 2016-2017 memulai serangkaian proses pemilihan Ketua OSIS dengan kegiatan kampanye mereka.

read more
Semarak Peringatan HPS 2016 SM

Memeriahkan Hari Pangan Sedunia 2016 yang jatuh pada tanggal 16 Oktober 2016 lalu, OSIS SMP Tarakanita 2 Jakarta, Rabu, 19 Oktober 2016 menggelar serangkaian kegiatan guna memeriahkan Hari Pangan Sedunia tersebut. Kegiatan ini dimaksudkan sebagai sarana edukasi bagi siswa agar memiliki rasa syukur dan menghargai terhadap ketersediaan berbagai sumber bahan pangan bagi kelangsungan hidup manusia.

read more