news
4 dari 5 kategori OSTAR wilayah Jakarta dijuarai siswa SMP Tarakanita 2
Hebat.. mungkin kata itu yang dapat kita ucapkan ketika mendengar berita bahwa SMP Tarakanita 2 menjuarai hampir keseluruhan Olimpiade Sains Tarakanita (OSTAR) wilayah jakarta.
Dari kategori yang dilombakan ditingkat SMP kontingen SMP Tarakanita 2 dapat merebut juara satu dalam bidang Fisika, Biologi, Matematika, dan Bahasa Inggris. Disamping juara 1 kontingen SMP Tarakanita 2 juga mendapatkan juara 2 dan 3.
read more
Dari kategori yang dilombakan ditingkat SMP kontingen SMP Tarakanita 2 dapat merebut juara satu dalam bidang Fisika, Biologi, Matematika, dan Bahasa Inggris. Disamping juara 1 kontingen SMP Tarakanita 2 juga mendapatkan juara 2 dan 3.
Foto Jessie menjuarai lomba fotografi HCPSN Tarakanita Jakarta
Foto Jessie Indah Sari (siswa kelas 3) memenangi perlombaan fotografi HCPSN (Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional)Tarakanita jakarta. Foto yang mengambil tema Puspa dan satwa di lingkunganku adalah sahabatku menuntut para peserta memeras otak untuk memunculkan foto yang terbaik. Jessie dalam jepretanya mendapatkan gambar kupu-kupu yang hinggap di atas bunga berwarna merah. Foto yang sangat sederhana namun sangat langka dan sulit didapat, sebab dalam foto itu belalai dari kupu-kupu terjulur untuk menghisap madu. Merupakan moment yang sangat langka.
read more
Foto Jessie Indah Sari (siswa kelas 3) memenangi perlombaan fotografi HCPSN (Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional)Tarakanita jakarta. Foto yang mengambil tema Puspa dan satwa di lingkunganku adalah sahabatku menuntut para peserta memeras otak untuk memunculkan foto yang terbaik. Jessie dalam jepretanya mendapatkan gambar kupu-kupu yang hinggap di atas bunga berwarna merah. Foto yang sangat sederhana namun sangat langka dan sulit didapat, sebab dalam foto itu belalai dari kupu-kupu terjulur untuk menghisap madu. Merupakan moment yang sangat langka.
Meriahnya Perayaan Carolus day 2013
Perayaan Carolus day yang diperingati oleh seluruh siswa, guru, maupun karyawan (1/11) berlangsung dengan meriah. Acara yang mengambil tema "Dengan semangat St. Carolus Pujilah dengan Hati Penuh Syukur" ini melibatkan seluruh siswa, guru maupun karyawan. Tidak jauh berbeda dari tahun-tahun yang lalu, acara diawali dengan doa dan harapan di tahun yang akan datang yang dibawakan oleh anak-anak dari TK sampai dengan SMA. Setelah itu masuk dalam acara sambutan-sambutan serta penyampaian narasi mengenai St. Carolus agar seluruh keluarga besar Tarakanita selalu ingat akan ajaran dan teladan yang mulia.
read more
Pemenang kupon berhadiah balon Carolus day 2013 adalah seorang Nelayan
Kupon berhadiah balon carolus day 2013 telah ditemukan oleh seorang nelayan bernama Wawan Hermawan (34) yang beralamat di Kampung Garapan RT 002/006 Tanjung pasir, Teluk Naga, Tangerang. Dengan berhasil ditemukanya kupun berhadiah ini Wawan berhak memperoleh hadiah sebesar Rp 750.000,- sebagaimana yang tercantum dalam kupon hadiah.
read more
Kupon berhadiah balon carolus day 2013 telah ditemukan oleh seorang nelayan bernama Wawan Hermawan (34) yang beralamat di Kampung Garapan RT 002/006 Tanjung pasir, Teluk Naga, Tangerang. Dengan berhasil ditemukanya kupun berhadiah ini Wawan berhak memperoleh hadiah sebesar Rp 750.000,- sebagaimana yang tercantum dalam kupon hadiah.
Ini apa sih..? Tapi.. kok enak rasanya ya.
"Pak ini apa sih..? Tapi kok enak rasanya ya", begitulah yang terucap dari bibir anak kelas 7 baru ketika mereka mencicipi sebuah masakan rebus yang dihidangkan gratis dalam acara perayaan hari pangan sedunia (HPS) di pendopo SMP Tarakanita 2 (16/10). Memang di dalam acara tersebut disajikan berbagai macam makanan rebusan seperti kentang, ubi, kimpul, talas, kedelai, jagung, dan pisang.
read more